Iklan Banner

Ajak Masyarakat Tolak Politik Uang, Panwaslucam Tanjung Bintang Gandeng GOKIL Nyepeda Santai

Redaksi
Senin, 17 Agustus 2020

Baca Juga

Tanjung Bintang,
Senin, 17 Agustus 2020.

HANGGUMPOST.ID - Dalam rangka Memperingati Hari Kemerdekaan Republik Indonesia Ke -75, Panitia Pengawas Pemilu Kecamatan (Panwaslucam) Tanju berkerjasama dengan Pemerintah Desa Purwodadi Simpang dan GOKIL (Goweser Kawasan Industri Lampung), mengadakan Fun Bike (Sepeda Santai) yang di ikuti kurang lebih 100 Goweser dari masyarakat Desa Purwodadi Simpang dan sekitarnya sekaligus Deklarasi Anti Politik Uang Dan Sara, Pagi tadi, Senin (17/08/2020).

Ketua Gokil Kecamatan Tanjung Bintang bapak Arifin Rahman, S.Pd mengatakan bahwa acara goweser ini di lakukan dengan Rute yang cukup pendek, hanya melewati 2 Desa saja, yang penting semua bisa berolah raga dengan santai dan sehat serta tetap mengikuti Protokol Kesehatan Covid-19.

Sementara Asep Kristiyanto selaku Kordiv Pengawasan, Hubungan Antar Lembaga, dan Hubungan Masyarakat Panwaslucam Tanjung Bintang mengatakan acara tersebut guna mengedukasi masyarakat.

"Deklarasi Anti Politik Uang dan Sara yang kita lakukan untuk memberikan Edukasi Politik kepada Masyarakat khususnya di Tanjung Bintang agar bisa cerdas memberikan dukungan kepada Calon Bupati dan Wakil Bupati Lampung Selatan pada Pilkada serentak nanti, bukan karena ada uangnya, agar pemimpin idaman masyarakat benar-benar terpilih sesuai keinginan masyarakat", ujar Asep.

Sementara Kepala Desa Purwodadi Simpang Lamidi, sebelum melepas peserta Goweser secara simbolis mengatakan mendukung penuh kerja-kerja Pengawasan dan Penindakan Pelanggaran Politik Uang dan Sara yang di lakukan Panwaslu Kecamatan Tanjung Bintang beserta seluruh jajaranya".

Anggota Panwaslucam Tanjung Bintang Fajri, merasa bersyukur dengan adanya acara yang melibatkan unsur masyarakat tersebut. "Saya sebagai Anggota Panwaslucam Tanjung Bintang merasa bersyukur dengan adanya kegiatan pagi ini. Ini artinya tidak semua warga atau masyarakat terlena dengan iming-iming berupa uang dalam berpolitik khususnya pada Pilkada 2020 yang akan datang. Saya mewakili teman-teman Panwaslucam Tanjung Bintang mengapresiasi dan berterima kasih pada Kepala Desa dan Club Sepeda GOKIL, semoga kegiatan ini dapat ditiru oleh Desa-Desa lain seluruh Kabupaten Lampung Selatan, " tutup Fajri, pria tampan yang masih betah melajang ini. (fjr/mp)


Apa Reaksi Anda?
Suka
Sangat Suka
Lucu
Terkejut
Sedih
Marah

Rekomendasi

Tidak ada komentar:

Posting Komentar